Jam 07.00 ada pengumuman bahwa seluruh siswa untuk berkumpul di depan kelasnya masing-masing, seluruh siswa masih tanda tanya mengapa mereka dikumpulkan. Ternyata ada peringatan G30S/PKI, upacara peringatan ini dipimpin oleh Setya Adhi Nugroho dan pembinanya adalah Bapak Suratno.
Upacara dimulai dengan berkumpulnya siswa didepan kelas, setelah itu sang pemimpin upacara menyiapkan. Pembawa bendera mulai melangkah untuk mengibarkan bendera, saat bendera akan dikibarkan, pemimpin memberi komando kepada siswa untuk hormat kepada Sang Saka Merah Putih. Secara serentak, seluruhnya hormat kepada Bendera Merah Putih, seluruhnya mengikuti pengibaran bendera dengan hikmat, semua mata tertuju pada Bendera Merah Putih yang akhirnya berhenti di tengah tiang.
Setelah pengibaran usai, pembina upacara mengajak berdoa untuk Pahlawan yang telah gugur, suasana haru menyelimuti kegiatan ini. setelah selesai berdoa, upacara dibubarkan dan seluruh siswa masuk kelas dan memulai aktivitas rutin hari Jum'at yaitu Tadarus Al-Qur'an.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar